Lembaga Akreditasi Mandiri Pendidikan Tinggi Kesehatan Indonesia (LAM-PTKes) telah menetapkan secara resmi bahwa Akademi Keperawatan Islamic Village telah terakreditasi B dengan nomor SK: 0533/LAM-PTKes/Akr/Dip/IX/2019 terhitung 28 September 2019. Nilai ini diperoleh setelah visitasi tim penilai LAM-PTKes pada awal September 2019.
Pemenuhan 7 (tujuh) standar/kriteria penilaian yang dinilai oleh para asesor dari LAM-PTKes adalah mengenai visi, misi serta tujuan dan strategi pencapaian AkperIsVill, yang kedua mengenai tata pamong, kepemimpinan, dan sistem pengelolaan serta penjaminan mutu, yang ketiga adalah mengenai mahasiswa dan lulusan dari AkperIsVill, yang keempat mengenai sumber daya manusia, yang kelima adalah tentang kurikulum pembelajaran dan suasana akademik, yang keenam yaitu tentang pembiayaan sarana prasarana dan sistem informasi, kemudian yang terakhir adalah mengenai penelitian, pengabdian dan kerja sama.
Direktur AkperIsVill, Ns. Sudrajat, S.Kep., M.Kep., berterimakasih kepada seluruh civitas akademika yang telah berkerjasama untuk memajukan AkperIsvIll. Akreditasi menjadi sebuah aset penting bagi AkperIsvill untuk memetakan posisi perguruan tinggi dalam tataran kompetisi pengelolan dengan institusi perguruan tinggi lain serta merupakan tolok ukur bagi lembaga pengguna produk program AkperIsVill untuk memastikan lulusan tersebut layak karena dihasilkan dari proses pengelolaan yang terkawal dengan baik.